Showcase PlayStation Tertunda Akibat Investigasi Microsoft dan Activision


PlayStation Showcase yang akan mendatang sepertinya akan ditunda oleh Sony karena penyelidikan Competition and Markets Authority (CMA) yang sedang berlangsung dengan proses akuisisi Activision oleh Microsoft. Showcase, yang rencananya akan menampilkan eksklusif baru dan IP pihak pertama menjadi diundur ditakutkan itu akan menambah bobot pada komentar Microsoft dalam penyelidikan.

Berita ini dating dari Millie Amand yang merupakan orang terkemuka di PlayStation yang mengklaim bahwa Sony berencana mengadakan PlayStation Showcase pada 20 Oktober, Showcase ini rencananya akan mengungkap Silent Hill dan proyek misteri dari Hideo Kojima yang akan datang namun sekarang ini menjadi tertunda.

2022-10-18 (2).png

Microsoft saat ini sedang diselidiki oleh CMA Inggris, sebuah penyelidikan yang disambut baik oleh Sony. CMA sedang mencari tahu apakah kesepakatan Microsoft-Activision, yang akan membuat Call of Duty menjadi properti milik Microsoft, akan "secara signifikan melemahkan" persaingan di pasar.

Melalui Twitter Microsoft berpendapat bahwa saat ini "tempat terakhir di konsol, tempat ketujuh di PC dan tidak ada tempat di distribusi game mobile secara global" jadi dengan mengadakan PlayStation Showcase yang mengungkapkan eksklusif baru, Sony berpotensi percaya bahwa ini akan memperkuat argumen Microsoft bahwa Penggabungan Activision tidak akan memberi perusahaan keuntungan besar yang tidak adil di pasar.

Walaupun saat ini PlayStation Showcase, Konami telah melanjutkan dan mengungkapkan bahwa mereka akan mengadakan acara untuk Silent Hill sendiri yang mengungkapkan update terbaru dalam seri.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.