Space Invaders: bagaimana video gamer menolak serbuan crypto


Ketika desainer video game Mark Venturelli diminta untuk berbicara dalam festival game terbesar di Brasil dia mengajukan judul yang mungkin terdengar umum dalam festival itu.

Mark Venturelli memberikan kecaman 30 menit terhadap teknologi blockchain yang menopang cryptocurrency dan permainan yang telah dihasilkannya, sebagian besar aplikasi smartphone yang sangat mendasar untuk memikat pemain dengan janji untuk menghasilkan uang.

"Semua yang dilakukan di ruang saat ini sangat buruk, sebenarnya ini mengerikan" sebutnya.

Ia benar-benar khawatir dengan industri yang ia cintai, terutama karena studio game besar ada ketertarikkan untuk melakukan hal yang sama dengan kemajuan teknologi.

Bagi penggemar crypto, blockchain akan memungkinkan pemain untuk mengambil kembali sebagian dari uang yang mereka habiskan untuk game dan menghasilkan kesenangan dengan taruhan yang lebih tinggi.

Para kritikus mengatakan yang sebaliknya merupakan hal yang benar, game creator akan mendapatkan lebih banyak keuntungan sambil menghindari aturan-aturan yang berkaitan dengan perdagangan dan perjudian seperti sistem gatcha, dan karena hal tersebut dikhawatirkan akan membunuh semua kesenangan bermain game yang kedepannya bisa menjadi hal yang serius sehingga pemain game lebih fokus untuk menghasilkan uang, bukan kesenangan dalam bermain.

 

Memalukan secara ekologis

Gamer seperti Venturelli mungkin merasa bahwa mereka menang dari serbuan awal crypto. Cryptocurrency yang jatuh baru-baru ini menyeret token dalam game yang awalnya menarik pemain. "tidak ada yang bermain game blockchain sekarang" Mihai Vical dari Newzoo mengatakan antara 90 dan 95 persen game telah terpengaruh oleh hal tersebut.

Ubisoft, salah satu perusahaan video game terbesar di dunia, tahun lalu mencoba memperkenalkan market ke salah satu game hitnya untuk memperdagangkan NFT, token digital yang bertindak sebagai tanda terima untuk apapun mulai dari seni hingga avatar video game.

Tapi pada forum gamer, sudah banyak sentimen anti-crypto yang tersebar. Bahkan di Prancis, ada serikat kerja Prancis IT solidarity terlibat dengan maksud melabeli blockchain sebagai "teknologi yang tidak berguna, mahal, dan memalukan secara ekologis," sebuah referensi untuk kritik lama bahwa jaringan blockchain sangat haus kekuasaan.

Ubisoft dengan sigap membuang pasar NFT pada Tom Clancy Ghost Recon Breakpoint

Minecraft game yang sangat populer diseluruh dunia, pada bulan lalu mengumumkan bahwa Minecraft tidak akan megizinkan teknologi blockchain.

Perusahaan mengkritik "harga spekulatif dan investasi mentalitas" di NFT dan mengatakan memperkenalkan mereka dalam ketidak konsistenan dengan kesenangan jangka panjang dan kesuksesan para pemainnya.

NonFungible adalah sebuah firma yang mengungkapkan bahwa sektor game NFT jatuh pada kuartal kedua tahun ini dengan jumlah penjualan anjlok 22 persen. Semua ini menunjukkan waktu yang suram bagi penikmat cryptocurrency. Namun, pengusaha blockchain tidak menyerah.

 

Revolusi Game

Sekip Can Gokalp, yang perusahaannya infinite Arcade and Coda membantu developer memperkenalkan blockchain ke game mereka, berpendapat bahwa ini masih sesuatu yang baru dan awalan.

Selain itu ia menyatakan beberapa gameplay play-to-earn menarik perhatian telah salah arah dan yakin bahwa teknologi tersebut masih memiliki potensi untuk merevolusi game.

Benturan budaya antara gamer dan penggemar crypto, katanya, terlalu banyak digunakan dan dalam penelitiannya menunjukkan ada tumpang tindih substansial antara kedua komunitas.

Raksasa game seperti Sega dan Roblox merupakan platform populer yang banyak digunakan oleh anak-anak, yang menunjukkan bahwa mereka masih mempelajari blockchain. Ubisoft meskipun meninggalkan blockchain yang paling terkenal, masih memiliki beberapa proyek terkait crypto.

Diantara banyaknya manfaat yang disuarakan oleh penggemar crypto, bahwa blockchain memungkinkan pemain untuk mengambil item dari satu game ke game lainnya, memberi mereka kepemilikan atas item tersebut dan menyimpan kemajuan mereka di seluruh platform.

Venturelli dalam pembicaraannya pada festival BIG di Sao Paulo untuk mengabaikan semua manfaat cryptocurrency disuarakan oleh penggemar crypto sebagai sesuatu yang tidak dapat dijalankan, tidak diinginkan, atau sudah tersedia.

Dan dia mengatakan play-to-earn berdampak buruk pada kehidupan nyata, dimana menarik pemuda untuk bekerja secara virtual dibandingkan dengan bekerja nyata manfaat bagi kehidupan nyata yang memberikan manfaat bagi lingkungan dan sosial.

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.